"KKNT UTM GENCARKAN PENCEGAHAN STUNTING MELALUI POSTER DI SOSIAL MEDIA"

 

"KKNT UTM GENCARKAN PENCEGAHAN STUNTING MELALUI POSTER DI SOSIAL MEDIA"



Kasus stunting yang terjadi di Indonesia akhir-akhir ini cukup membuat tercengang terutama di daerah Jawa timur Bangkalan utamanya, tingkat anak yang mengalami stunting dapat dikatakan cukup tinggi.

Kelompok KKN Tematik di desa Pejagan Bangkalan dalam programnya menyematkan urgensi stunting terhadap kesehatan anak di daerah Bangkalan terutama desa Pejagan melalui promosi di media sosial seperti; tik-tok, instagram, facebook, blog, serta twitter.

Berkaca dari anak yang mengalami stunting tersebut dikarenakan kekurangan literasi dari pasutri tersebut mengenai bagaimana tips and trick agar calon balita tersebut dapat lahir dan hidup normal secara psikis, dilain sisi pasutri tersebut juga dominan masih muda atau golongan usia produktif yang seharusnya belum terjun pada fase-fase pernikahan. "Pada era teknologi saat ini juga rasanya cukup mudah jika ingin mencari tau terkait cara pencegahan stunting, melalui media sosial utamanya" Ujar Mubiin, salah satu anggota kelompok KKN Tematik desa Pejagan 2022.

Ditulis Oleh : Zulfikar

0 Komentar